Minggu, 30 September 2018

biaya pendakian gunung/bukit kencana 1803mdpl

sedikit informasi tentang gunung kencana
gunung  kencana terletak di kampung rawa gede, desa tugu utara kecamatan cisarua, kabupaten bogor bagi kalian yang tau warpat puncak pass pintu masuk ke arah gunung kencana /bukit kencana berada di sebelah kiri sebelum warpat(warung patra) jika anda berangkat dari jakarta . 

perjalanan dari jakarta selatan menuju ke pintu masuk gunung kencana / masuk dari tempat wisata telaga warna dan disitu dikenakan biaya untuk masuk sebesar 20.000 rupiah lalu disitu anda akan diberikan peta atau diarahkan untuk sampai ke kampung lahan cadang , apa sih kampung lahan cadang?, kampung lahan cadang adalah tempat pemberhentian terakhir sebelum kita mendaki gunung/bukit kencana , disana terdapat warung dan lahan parkir bagi kalian yang membawa kendaraan pribadi, sebelum kita ke kampung lahan cadang kita harus menemukan patokan terlebih dahulu yaitu ada sebuah sd yang bernama sd cikoneng dari sd tersebut kita hanya tinggal beberapa tanjakan lagi lalu sampai ke kampung lahan cadang.

di kampung lahan cadang terdapat warung yang bernama warung  mas unang tepat biasa  orang orang memarkirkan kendaraannya disitu , dan disitu ita bisa bersantai terlebih dahulu sebelum mendaki bukit kencana .

waktu yang dibutuhkan untuk sampai ke puncak kencana hanya 45menit- 1jam paling lambat berikut akan saya lampirkan beberapa keindahan yang bisa dilihat di sekitaran gunung kencana , berikut akan saya lampirkan beberapa foto foto di sana
jalan dari warung mas unang menuju tanjakan sambalado

jalan dari warung mas unang menuju tanjakan sambalado

kebun teh milik warga yang disebelah selatan nya terdapat dua gunung yang gagah yaitu gunung gede dan gunung pangrango

pintu masuk gunung kencana yang diawali dengan trek tangga yang disitu biasa disebut
"tanjakan sambalado"

beristirahat sejenak setelah melewati trek tangga  

view dari pos 2 gunung kencana

view gunung gede dan pangrango dari puncak gunung kencana

puncak gunung salak juga dapat terlihat dari puncak gunung kencana

view dari gunung kencana

view dari gunung kencana
.
 Estimasi biaya 
                                          uang bensin Rp.  50.000 pulang pergi dari jaksel
                                          pos pendaftaran/ pintu masuk depan Rp.20.000
                                          parkir 10.000
                                          tarif simaksi Rp.10.000 per orang 


sekian informasi dari saya semoga bermanfaat  terimakasih.





6 komentar: